GAMBARAN UMUM DESA

 

A.     Kondisi Desa

1.      Geografi

Desa Simpar adalah salah satu desa di Kecamatan Simpar Kabupaten Temanggung Provinsi Jawa Tengah. Desa Simpar berupa daerah perbukitan dengan ketinggian ±1.040 meter dari permukaan laut dan berjarak 2 km dari ibu kota, Adapun batas-batas wilayah Desa Simpar sebagai berikut.

a.      Sebelah Utara            : Desa Tlogo

b.      Sebelah Timur           : Desa Bendungan

c.      Sebelah Selatan        : Desa Simpar

d.      Sebelah Barat            : Desa Ngergosari

 

Luas wilayah Desa Simpar adalah ±1.040 Ha dengan rincian terlihat pada Tabel 1 berikut ini.

Tabel 1.Penggunaan tanah

No

Penggunaan

Luas (Ha)

1

Pemukiman

315 Ha

2

Sawah

7 Ha

3

Tanah Kering/Tegalan

500 Ha

4

Lain-lain

218 Ha

 

2.      Demografi

Jumlah penduduk Desa Simpar pada Semester I Tahun 2020 sebanyak 1.425 jiwa. Yang terdiri dari:

a.    Penduduk laki-laki sebanyak 713 jiwa;

b.    Penduduk perempuan sebanyak 712 jiwa; dan

c.    Kepala Keluarga sebanyak 453 KK.

 

3.      Keadaan Sosial

Kondisi sosial masyarakat Desa Simpar ditunjukkan dengan masih rendahnya kualitas dari sebagian besar SDM masyarakat serta cenderung masih kuatnya budaya paternalistik. Meskipun demikian pola budaya seperti ini dapat dikembangkan sebagai kekuatan dalam pembangunan yang bersifat mobilitas masa. Disamping itu masyarakat Desa Simpar yang cenderung memiliki sifat ekspresif, agamis, dan terbuka dapat dimanfaatkan sebagai pendorong budaya transparansi dalam setiap penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan. Munculnyamasalah kemiskinan, ketenagakerjaan, dan perburuhan menyangkut pendapatan, status pemanfaatan lahan pada fasilitas umum menunjukkan masih adanya kelemahan pemahaman masyarakat terhadap hukum yang ada saat ini. Hal tersebut sebagai akibat dari tidak meratanya tingkat pendidikan yang diperoleh masyarakat.

Sarana pendidikan formal yang sudah ada di Desa Simpar cukup memadai dalam rangka meningkatkan kualitas peserta didik. Pemerintah Desa Simpar beserta warga masyarakat sedang melakukan pengkajian dalam rangka peningkatan sarana pendidikan berupa rehabilitasi sarana pendidikan PAUD, TK, dan juga SD. Adapun jumlah sarana pendidikan formal di Desa Simpar seperti terlihat dalam Tabel 5 berikut ini.

Tabel 5. Jumlah Sarana Pendidikan

No

Sarana Pendidikan

Jumlah (buah)

1

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)

1

2

Taman Kanak-Kanak (TK)

1

3

Sekolah Dasar (SD)

1

Jumlah

3

 

Dilihat dari tingkat ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan sarana tempat ibadah yang ada di masyarakat Desa Simpar. sebagaimana terlihat pada Tabel 6 berikut ini.

Tabel 6. Jumlah Penduduk Menurut Agama/Kepercayaan

dan Tempat Ibadah

No

Agama/Kepercayaan/Tempat Ibadah

Jumlah ( Jiwa )

1

Islam

1425

2

Kristen

-

3

Katholik

-

4

Budha

-

5

Kepercayaan Lain

-

6

Masjid

2

7

Mushola

7

8

Gereja

-

9

Vihara

-

10

Pura

-

 

Disamping itu Pemerintah Desa Simpar berupaya menyediakan sarana kesehatan agar kesejahteraan masyarakat terjamin. Adapun sarana kesehatan dan tingkat kesejahteraan dapat dilihat pada Tabel 7 dan 8  berikut ini.

Tabel 7. Sarana Kesehatan

No

Sarana Kesehatan/Tenaga Kesehatan

Jumlah (buah)

1

Puskesmas

-

2

Pos Kesehatan Desa (PKD)/Polindes

1

3

Bidan Desa

1

4

Dukun Bayi Terdidik

-

5

Posyandu

4

 

Tabel 8. Jumlah Penduduk Menurut Tingkat Kesejahteraan

No

Tingkat Sejahtera

Jumlah (KK)

1

Prasejahtera

593

2

Sejahtera 1

400

3

Sejahtera 2

225

4

Sejahtera 3

150

5

Sejahtera 3 Plus

25

 

Organisasi Pemuda, Olah Raga, dan Kesenian juga banyak terdapat di Desa Simpar. Adapun jenis dan jumlahnya dapat dilihat pada Tabel 9 berikut ini.

Tabel 9. Organisasi Pemuda, Olah Raga, dan Kesenian

No

Nama Organisasi

Jumlah (kelompok/unit)

1

Karang Taruna

1

2

Remaja Masjid

3

3

Seni Tradisional Kuda Lumping

1

4

Seni Tradisional Gambus

2

5

Seni Rebana

2

6

Sepak Bola

2

7

Bola Voli

2

8

Simtudduror

1

 

4.      Keadaan Ekonomi

Perekonomian Desa Simper secara umum didominasi pada sektor pertanian yang sistem pengelolaannya masih sangat tradisional (pengolahan lahan, pola tanam, maupun pemilihan komoditas produk pertaniannya).Lahan pertanian yang ada di Desa Simpar adalah lahan tadah hujan. Cara bertanam masih monoton pada unggulan tanaman jagung, hortikultura, palawija, jambu biji merah, serta tanaman tahunan (sengon, kopi, dan cengkih). Disamping itu warga masyarakat ada yang menekuni berbagai sektor peternakan seperti kambing/domba, sapi, dan ayam petelor.

Lembaga Perekonomian yang terdapat di Desa Simpar dapat dilihat pada Table 11 berikut ini.

Tabel 11. Lembaga Perekonomian

No

Jenis

Jumlah (kelompok/unit )

1

Simpan Pinjam

2

2

Kelompok Tani

7

3

Kelompok Wanita Tani (KWT)

2

4

Gapoktan

1

5

BUM Desa

1

6

Kelompok Usaha Bersama

1

7

Kerajinan Meubel

3

8

Katering

0

9

Jasa Konstruksi

0

10

Industri Bubuk Kopi

1

Sebagai daerah yang penduduknya sebagian besar petani, Desa Simpar memiliki berbagai potensi di sektor pertanian yaitu tembakau, jagung, jambu biji merah, kopi, sengkih, dan petani hortikultura. Selain itu juga ada peternakan kambing/domba, sapi, dan ayam. Dari potensi tersebut masih dalam berbagai keterbatasan, maka perlu perhatian, pemberdayaan dan peningkatan kesejahteraan para petani. Disamping itu peningkatan peran serta tanggung jawabnya perlu perhatian khusus agar para petani dapat menambah ilmu pengetahuan, keahlian, keterampilan serta kerja keras dalam memperjuangkan kepentingan sendiri dan secara mandiri.